Nokia Asha 230 Ponsel Asha Termurah


Nokia Asha 230 Ponsel Asha Termurah - Pada acara MWC (Mobile World Congress) kemarin tampaknya pihak Nokia paling banyak meluncurkan hal-hal terbaru dari gadget-gadgetnya, setelah meluncurkan smartphone android pertamanya serta meperkenalkan ponsel internet termurah seharga kurang dari 500 ribu rupiah, Pihak Nokia juga memperkenalkan Nokia seri Asha terbarunya yaitu Nokia Asha 230 dengan fitur 2 SIM dan pastinya harga dari ponsel ini sangat terjangkau namun memiliki desain keren serta sangat nyaman dalam bersocial media karena Nokia telah menanamkan banyak aplikasi perpesanan instant di dalamnya seperti WhatsApp, Line, WeChat tak lupa Facebook dan twitter.

Nokia Asha 230 ini juga akan menggunakan OS sama seperti para pendahulunya, dimana Nokia asha 230 ini akan memiliki fitur Fastlane, dengan fitur ini para pengguna akan merasa nyaman karena fitur ini menampilkan berbagai aktivitas anda seperti sms, miss call, pesan whatsapp terakhir serta status Facebook yang terintegerasi dengan tampilan yang mudah dalam penavigasiannya. Tak hanya itu Nokia Asha 230 ini juga di lengkapi dengan Browser Nokia Xpress Browser yang dapat mengkompress data hingga 90% hal ini akan sangat menghemat Bandwitch internet penggunanya.

Selain hal diatas, pada ponsel nokia asha 230 ini juga akan dilengkapi aplikasi HERE Maps yang bisa kalian dapatkan di Nokia Store, Aplikasi ini adalah aplikasi GPS yang dapat memudahkan anda dalam berkendara.

Untuk penggemar Games, Ponsel ini telah terinstall 10 Game gratis yang nilainya lebih dari 20 USD.  Tidak hanya itu, ketahanan baterai Nokia Asha 230 ini bisa mencapai 12 Jam talk time. Untuk pilihan warnanya sendiri Nokia akan meluncurkan ponsel ini dengan 6 Varian warna seperti Merah Tua,Kuning, Hijau Tua, Putih, Biru Muda dan Hitam.

Untuk Harganya sendiri, pihak Nokia membanderol Ponsel ini berkisar 650-700 Ribu rupiah, dan tak lama lagi akan beredar di pasaran Indonesia.

Berikut Spesifikasi lengkap dari Nokia Asha 320

  • Main camera sensor: 1.3 MP
  • Display size: 2.8” 240×320
  •  64MB RAM
  • OS: Asha Platform 1.1
  • Battery capacity: 1020 mAh
  • Battery voltage: 3.7 V
  • Maximum standby time with dual SIM: 21 days
  • Maximum talk time (2G): 12 h
  • Maximum music playback time: 42 h
  • Quad-band GSM  – supporting 850/900/1800/1900MHz
Komentar